Menghidupkan Apa yang Telah Dimiliki

"Kita membuat hidup dengan apa yang kita dapatkan, dan kita membuat kehidupan dengan apa yang kita berikan"
—Wiston Churchill



Tanpa kita sadari, hati belajar banyak akan segala momen yang terjadi; yang berlalu.  Hati lebih memahami apa yang ingin dijalankan dibandingkan oleh rasio.  Belajar dari realitas menjadi suatu pegangan yang baik untuk memberikan asupan baik untuk senantiasa mensyukuri apa yang diperoleh dari Tuhan. 

Seiring langkah berjalan, menapaki setiap momen baik landai ataupun berundak.  Semua akan memberikan kita makna, dan makna tersebut lebih bernilai dari jutaan uang di muka bumi.  Makna momen dari apa yang kita peroleh akan memperkaya dan membuat jiwa kita hidup. Apa yang kita dapat adalah aura terbaik untuk mendewasakan hati dan jiwa.  Semakin manusia menangkap jutaan momen baik, maka semakin hiduplah manusia itu. 

Hidup dalam kesempatan ini adalah hidup untuk berbagi dan berbuat kebaikan tanpa henti, inilah representasi syukur kepada ilahi yang tak pelak dimiliki kesempatannya oleh semua orang.

Ketika kita menerapkan rasa syukur itu, maka kita akan mampu untuk menghidupkan jutaan kehidupan orang lain.  Berbuat baik itu adalah hal yang abadi.  Kau tidak akan pernah bisa mengingat jutaan kebaikan yang kau lakukan,  karena kau mencintai apa yang kau lakukan. 

Pada akhirnya, berbagi dan menghidupkan keindahan hati melalui rasa bersyukur akan menghidupkan apa yang selama ini kita miliki, kebesaran jiwa dan ketulusan hati untuk bersyukur.

Salam hangat,

©Salsabilaluna,  01 Juli 2017🌾


Comments

Popular Posts